Panduan Wisata Bunaken
Taman Laut Bunaken |
Bunaken adalah sebuah pulau kecil nan Indah, untuk melindungi keindaha Alam bawah lautnya Pulau Bunaken telah ditetapkan Sebagai Taman Nasional Bunaken oleh pemerintah Indonesia, Dimana Taman Laut Bunaken terletak di Kabupaten Manado, Provinsi Sulawesi utara Indonesia. Dengan Luas sekitar 8Km persegi pulau ini terkenal karena memiliki banyak dive spot yang sangat indah dan terkenal ke seluruh dunia, dan resmi menjadi situs warisan dunia setelah didaftarkan Indonesia di UNESCO pada tahun 2005.
sama halnya dengan kepulauan raja ampat, daerah ini juga menjadi daerah yang sangat populer di dunia karena keindahan bawah launtnya, setiap tahunnya ribuah turis asing datang berwisata ke daerah ini.
Akomodasi, transportasi, Penginapan, dan Hotel di Bunaken
Perjalanan menuju lokasi wisata Bunaken
Jika anda akan berlibur ke Bunaken pertamaanda harus menuju manado, dari manado menggunakan perahu motor atau transportasi laut lainya menuju Pulau Bunasken.
Jalur Udara Untuk mencapai Manado sekarang telah meiliki banya pilihan karena berbagai maskapai penerbangan telah melayani rute manado, anda bisa berangkat dari Jakarta, Denpasar, Makassar dan Sorong. anda bisa meimilih Garuda Indonesia, Lion Air atau Batavia Air dengan waktu tempuh selama kurang lebih 3 jam perjalanan.
Setelah anda berada di manado anda bisa melanjutkasn perjalanan ke Pulau Bunaken dengan kapal motor. Berangkat dari pelabuahn Manado, Molas, Kalasey, dan Pantai Ria Tasik. tersedioa feri dan beragam jenis transportasi dengan jarak tempuh sekitar 30menit perjalanan
Hotel dan Penginapan di Bunaken
Sebagian besar pengunjung memilih untuk tidur di resor menyelam mereka, hampir semua yang menawarkan penawaran paket lengkap dengan sewa alat selam lengkap dengan segala fasilitasnya, beberapa resort yang bisa anda pilih diantaranya adalah Bunaken SeaGarden Resort, Bunaken Beach Resort, Bastianos Dive Resort.
Anda bisa juga meilih menginap di Manado dan memilih paket wisata harian ke bunaken berangkap pagi hari untuk berkeliling dan melakukan segala aktivitas wisata anda kemudian kembali ke Manado pada sore harinya. di manado telah tersedia berbagai penginapan dari penginapan murah sampai hotel berbintang telah tersedia disini.
Jika anda memilih untuk menginap di pulau Bunaken Maka telah tersedia penginapan mulai dari 40ribu /hari
Objek Wisata di Bunaken
Menyelam, menyelam dan menyelam mungkin itu adalah kata yang tepat jika anda berkunjung ke bunaken, karena harpir semua daerah menyediakan fasilitas menyelam dan snorkling. terdapat 13 jenis terumbu karang di taman laut ini yang didominasi oleh bebatuan laut. serta 91 jenis ikan yang ada di Taman Laut Bunaken, diantaranya merupakan ikan kuda gusimi lokal (Hippocampus), koi putih (Seriola rivoliana), lolosi ekor kuning (Lutjanus kasmira), goropa (spilotocepsep hinephelus dan hypselosoma Pseudanthias), nila gasi (Scolopsis bilineatus), dan lain-lain.
Penyelam juga bisa menemukan moluska seperti kima raksasa (Tridacna gigas), ikan kepala kambing (Cassis cornuta), nautilus (Nautilus pompillius), dan tunikates atau askidian.
Diving / menyelam di Bunaken
Taman laut Bunaken memiliki 20 titik penyelaman (dive spot) dengan kedalaman bervariasi hingga 1.344 meter. Dari 20 titik selam itu, 12 titik selam di antaranya berada di sekitar Pulau Bunaken. Dua belas titik penyelaman inilah yang paling kerap dikunjungi penyelam dan pecinta keindahan pemandangan bawah laut.
Sebagian besar dari 12 titik penyelaman di Pulau Bunaken berjajar dari bagian tenggara hingga bagian barat laut pulau tersebut. Di wilayah inilah terdapat underwater great walls, yang disebut juga hanging walls, atau dinding-dinding karang raksasa yang berdiri vertikal dan melengkung ke atas. Dinding karang ini juga menjadi sumber makanan bagi ikan-ikan di perairan sekitar Pulau Bunaken.
Berkeling Pulau Bunaken
Anda Bisa mengelilingi pulau inda ini dengan berjalan kaki atau menyewa perahu motor yang telah tersedia.
Cara lainnya adalah menggunakan kapal semi selam yang disewakan di lepas pantai Pulau Bunaken. Kapal ini menyediakan dinding-dinding kaca untuk bisa menikmati keindahan dan eksotisme dasar laut Bunaken. Ada pula kapal selam Blue Banter yang hanya akan beroperasi saat air laut pasang. Pemandangan yang didapatkan tentu saja lebih maksimal meski tarifnya jauh lebih mahal dari kapal semi selam berdinding kaca.
Melihat Lumba - Lumba dan Paus
anda bisa menyewa perahu dan berlayar ke luar pulau jika beruntung anda bisa melihat lumba - lumba dan ikan hiu langsung di laut lepas.
Memancing Ikan di Bunaken
Terdapat ribuan spesies ikan tinggal di perairan bunaken yang indah ini. anda dapat melakukan aktivitas memancing dengan tetap berupaya menjaga ekosistem yang ada disini.
Tips Berlibur ke Bunaken
- Juli dan Agustus adalah waktu paling ramai disini, sedangkan waktu yang cocok untuk menyelam di bunaken adalah antara bulan mei - Agustus.
- Untuk menghemat anda bisa menginap di manado, sementara untuk mencapai pulau bunaken dengan menyewa perahu tradisional
- Untuk kepuasan liburan anda disarankan menggunakan jasa tour travel di resort yang menyediakan paket lengkap dengan fasilitas dive, ini terasa mahal tapi sesungguhnya lebih murah daripada harus menyewanya secara terpisah.
0 comments:
Post a Comment